≡ Menu

RESEP KUE DONAT KENTANG

Resep kue donat kentang . Jika sebelumnya dengan bahan ubi sudah saya posting nah giliran sekarang berbahan kentang. saya suka kreasi seperti ini karena kita tidak terjebak kepada mainstream yang ada. Dengan kreasi cerdas maka kita bisa menghasilkan penganan yang tidak saja enak tetapi juga memiliki manfaat untuk memberdayakan hasil pertanian lokal. untuk bahan Kue Donat yang lain anda bisa membuat kreasi sesuai imajinasi anda jika sukses siapa tahu bisa buka bisnis baru.

Bahan Resep Kue Donat Kentang

resep kue donat kentang
  • Air hangat sebanyak 50 cc
  • Fermipan 1 sendok makan
  • Gula pasir sebanyak 1 sendok teh
  • Susu sapi segar sebanyak 200 cc
  • Mentega yang bagus 60 gr
  • Garam halus sebanyak 1 sdt
  • Gula pasir lagi sebanyak 50 gr
  • Kentang yang sudah direbus 200 gr
  • Kuning telur sebanyak 3 butir
  • Vanili 1 sdt
  • Tepung terigu siapkan 250 gram
  • minyak goreng secukupnya

Cara membuat Donat Kentang

Setelah anda pastikan semua bahan resep kue donat sudah tepat saarnya melangkah ke step berikutnya. Buat bahan gist dengan cara campurkan air hangat, fermipan dan gula pasir 1 sdt, tunggu sampai mengembang dan lunak kemudian aduk rata dan larut, pisahkan. selanjutnya masak sampai mendidih Susu, mentega, garam dan gula 50 gram, aduk perlahan sampai suhu hangat dan kentang yang sudah dihaluskan siap dimasukan kedalam adonan, tambahkan telur kocok pelan pelan saja kemudian bahan gist serta vanili ditambahkan kedalam adonan dan kocok merata.

Selanjutnya terigu sedikit demi sedikit dimasukan sambil di remas (diuleni), biarkan adonan sekitar 30-45 menit dengan ditutup lap yang dibasahi, lanjut beri terigu lagi perlahan juga sampai adonan tidak lagi lengket. Setalh anda pastikan adonan telah rata dan siap dibentuk, buat bentuk donat dan goreng sampai matang kecoklatan, jika suka bisa ditabur dengan gula halus.

Saya akan buat update terbaru bebeerapa varisi yang nantinya berasal dari resep dasar yang ada disini hanya saja beberapa bahan akan mengalami perubahan tunggu updatenya ya, anda juga bisa melihat variais lain di blog resep donat yang saya jadikan sumber terbaru.. Jika sudah sukses mencoba gak ada salahnya melihat resep kue kering juga, sebentar lagi kan lebaran. semoga anda mendapat manfaat dari posting resep kue donat kentang.

{ 0 comments… add one }