≡ Menu

RESEP OPOR AYAM LEBARAN

Resep opor ayam lebaran nih sebentar lagi menjelang hari nan Fitri tidak lengkap rasanya jika kita tidak mempersiapkan sajian istimewa, cukup banyak yang bisa anda buat lontong misalnya atau sambel atiyang nanti juga akan saya tulis untuk anda, Tidak hanya kue kering Lebaran tetapi juga masakan yang enak. Kali ini saya akan membuat posting tentang bagaimana membuat makanan spesial di hari raya meskipun untuk hari hari biasa tetap bisa anda buat.

Bahan Opor Ayam

resep opor ayam lebaran
  • 1 ekor ayam potong menjadi sekitar 12 bagian
  • 5 lembar daun jeruk
  • 1 sendok makan air jeruk nipis
  • 2 cm jahe juga dimemarkan
  • 3 lembar daun salam
  • 2 btg serai memarkan bagian putihnya
  • 3 sendok makan nantinya digunakan untuk menumis
  • 1 sendok makan air asam, gunakan asam jawa
  • 1 ltr santan biasanya didapat dari 2 butir kelapa
  • 3 sendok makan bawang goreng sebagai bahan taburan
  • garam secukupnya saja

Bahan Bumbu yang dihaluskan

  • 6 butir bawang merah
  • 2 sendok makan gula pasir
  • 3 butir kemiri yang sudah disangrai
  • 3 siung bawang putih
  • 1 Sendok teh merica butir
  • garam juga secukupnya

Bahan Pelengkap

  • lontong atau ketupat,
    Kami akan membuat posting khusus terkait dual hal diatas.

Cara Membuat Opor Ayam

Resep opor ayam lebaran sepanjang pengetahuan saya memiliki beberapa variasi biasanya tergantung daerahnya. Oke kita mulai langkah pertama cuci bersih ayam yang sudah anda potong kemudian lumuri dengan air jeruk nipis dan garam, ratakan campuran ini, diamkan selama sekitar setangah jam selanjutnya cuci lagi hingga bersih dan tiriskan.

Siapkan penggorengan tuang minyak untuk menumis panaskan sebentar lalu tumis bumbu halus sampai tercium bau harum, langsung masukkan ayam dan daun salam serta serai disusul kemudian dengan jahe dan daun jeruk, aduk aduk sampai warnanya berubah. Langkah berikunya tuang air asam jawa teruskan memasak sampai ayam benar benar matang. Tuangkan santan dan masak hingga mendidih taburi dengan bawang goreng. Kreasi resep opor ayam lebaran anda siap disajikan.

Kami dalam beberapa hari mendatang akan membuat update di blog resep kue ini khusus masakan hari raya termasuk dalam waktu dekat resep sambal ati, salah satu yang sudah saya tulis adalah resep soto ayam silahkan di cek. Semoga hari kemenangan anda akan semakin bermakna dengan keluarga besar. Sukses untuk percobaan Resep opor ayam lebaran.

{ 0 comments… add one }